Resep Tumis jamur
Jamur ini terbilang makanan yg mudah di dapat dan mudah di olah. Praktis dan bisa di tambah dgn sayuran atau bakso sesuai selera Masing-masing. 👍
Bahan-bahan:
- 1 kantong jamur(jamur yg sudah siap sekantong 1/4)
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 4 Cabe merah dan rawitnya sesuai selera, klo aq pake
- Garam, penyedap rasa, gula, di pake Kira2 aja😁
- Tambahkan lada bubuk sedikit(ga pake gak pp)
Tumis Jamur |
Langkah-langkah:
- Cuci bersih jamur, lalu tiriskan
- Iris halus bawang merah dan putih serta cabe
- Siapkan minyak utk menumis bahan yg sudah di iris halus, tumis hingga harum lalu masukkan jamur
- Tambahkan garam, penyedap rasa, sedikit gula dan lada bubuk. Aduk sesekali agar bumbu menyatu dgn jamur.
- Testi rasa, jika sudah sesuai selera bisa matikan kompor dan siap di hidangkan.
itulah resep tumis jamur sederhana yang bikin nasi nambah, terimaksih dan selamat mencoba :-)