Resep Ayam Jamur

Resep Ayam Jamur


Jamur memang sangat umum dijadikan olahan masakan yang enak, apalagi dicampur dengan daging ayam maka hasilnya akan menjadi luar biasa enak. inilah bahan-bahan dan langkah pembuatannya:

Bahan-bahan:

1-4 porsi

Bahan ayam :

  • 1 lembar paha atas fillet, potong kotak2 2cm
  • 1 sdm arak beras
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 1 ruas jahe cincang/parut
  • 2-3 baput cincang


Bahan jamur :

  • Jamur 5-7 biji potong sesuai selera
  • 100 ml air(untuk memasak jamur)
  • 50 ml air(untuk larutan tapioka)
  • 1 sdm hoisin
  • Bawang prei potong sesuai selera
Ayam Jamur


Baca Juga : Resep Masakan Jamur Tiram

Langkah-langkah:

  • Marinade potongan ayam dengan arak, kecap asin, dan tapioka, aduk rata.
  • Tumis jahe dan baput sampai harum. Masukkan daging, dan tumis hingga matang. Lalu angkat.
  • Di wajan yg sama, masukkan jamur tumis dan aduk sebentar, lalu beri air. Dan hoisin. Tunggu sampai agak 3/4 empuk. Masukkan larutan tapioka. Aduk rata.
  • Tambahkan ayam yg sudah dimasak tadi, dan bawang prei. Aduk sebentar lalu sajikan.
Itulah resep ayam jamur yang sederhana tetapi sangat nikmat, terimakasih dan selamat mencoba :-)